30 Ribu Orang Siap Gelar Demo Buruh
Berita Dunia Islam terkini – JAKARTA – Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri, Brigadir Jenderal Boy Rafli Amar, memperkirakan sekitar 30 ribu buruh akan melakukan aksi di Jakarta bertepatan dengan Hari Buruh besok. Massa ini berasal dari 16 kelompok yang datang dari Bekasi, Depok, dan Bogor. “Mereka akan terpusat di beberapa lokasi, seperti di Monumen Nasional dan beberapa kementerian,” kata Boy kemarin.
Kepolisian Daerah Metro Jaya akan mengerahkan 1.200 personel polisi lalu lintas ke sejumlah wilayah di Ibu Kota. Mereka akan menjadi bagian dari seluruhnya, 21 ribu personel, dari berbagai instansi dan kesatuan yang disiapkan guna mengamankan jalannya demonstrasi.
Pengamanan juga melibatkan 120 personel bersepeda motor, 40 unit kendaraan pengawas, hingga penggunaan tali tambang. “Tambang itu untuk membatasi para pengunjuk rasa agar tidak terlalu liar,” kata Boy.
Ada tiga titik yang diperkirakan menjadi pusat konsentrasi massa buruh: Bundaran Hotel Indonesia, Gedung MPR/DPR RI, dan Istana Negara. Wakil Direktur Lalu Lintas Polda, Ajun Komisaris Besar Sambodo Purnomo, mengatakan massa di dua titik yang pertama mungkin meluber hingga ke kawasan Semanggi.
Dalam kesepakatan yang telah dibuat, kelompok-kelompok buruh berjanji tidak akan mengganggu fasilitas umum, seperti jalan tol dan busway. “Kami tidak segan-segan memberikan sanksi kepada para pelanggar perjanjian itu,” kata Sambodo.
Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi DKI Deded Sukandar menyatakan akan ada agenda hiburan bagi para buruh sehingga unjuk rasa berlangsung kondusif. Agenda itu, antara lain, berupa panggung musik dan pasar murah di perbatasan Jakarta Barat dengan Tangerang.
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dikabarkan akan menetapkan 1 Mei sebagai hari libur nasional mulai 2014. Janji itu diungkapkan Yudhoyono dalam pertemuan di Kantor Presiden, kemarin. “Ini hadiah yang sudah lama kami nantikan,” kata Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia Said Iqbal.
Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar menepis anggapan pertemuan pemerintah dengan Said dan kawan-kawan yang tergabung dalam Majelis Pekerja Buruh Indonesia itu sebagai upaya untuk meredam unjuk rasa. RUSMAN P | FRANSISCO R | ADITYA B | SUTJI D | ALI AKHMAD | JONIANSYAH | ARIHTA | ILHAM T
Baca artikel yang lainnya
VIDEO BUKTI PESTA MIRAS EYANG SUBUR
- 7 Hari Yang Tak Kan Terulang
- Wudhu Mencegah Terjadinya Berbagai Penyakit Kulit
Ditulis oleh news sport
Rating Blog 5 dari 5
0 comments:
Post a Comment